Tertimpa Truck Gandeng Bermuatan Tebu yang Dikemudikan, Sopir Truck Asal Jember Meninggal

Iklan Semua Halaman

Tertimpa Truck Gandeng Bermuatan Tebu yang Dikemudikan, Sopir Truck Asal Jember Meninggal

05/07/2024


Situbondo (jurnalbesuki.com) -  Sebuah truck gandeng  nopol P 8312 UR bermuatan tebu, yang dikemudikan Surahman (54) asal  Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember terguling di jalur pantura Situbondo, tepatnya di jalan raya Desa Sumberrejo, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur, Jumat (5/7/2024).


Ironisnya, truck gandeng yang sarat dengan muatan  tebu itu, terguling dan menimpa Surahman sang  sopir. Akibatnya korban meninggal dalam perjalanan menuju ke RSUD Asembagus, Situbondo, dengan kondisi mengalami luka memar pada bahu kanan, memar pada tangan kanan, cidera pada kepala.


Truck gandeng bermuatan tebu tersebut, juga menimpa seorang pejalan kaki yang sedang melintas, dengan korban  Suwarsono  asal Desa/Kecamatan Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi, sehingga mengakibatkan pria 41 tahun mengalami luka lecet tumit kaki kanan, lecet tangan kanan, memar pada punggungnya.


Diperoleh keterangan, sebelum truck gandeng bermuatan tebu terguling di jalur pantura Situbondo, Surahman mengemudikan trucknya melaju dari arah timur menuju ke arah barat. Saat melintas dilokasi kejadian  ban kiri bagian belakang trucknya  bocor, sehingga korban menghentikan laju trucknya dan memarkir di bahu jalan sebelah utara.


Namun, saat korban mengganti ban yang bocor menggunakan dongkrak, dengan kondisi roda sebelah  kiri sudah terlepas, dongkraknya tidak mampu menahan beban tebu muatannya, sehingga truck gandeng  terguling sebelah kiri. Bahkan, langsung  menimpa  sopir dan pejalan kaki yang melintas.


Mengetahui sopir truck gandeng terkubur lima ton tebu muatannya, dan seluruh tebu muatannya juga tumpah ke badan jalan aspal dilokasi kejadian, petugas lantas Polres Situbondo memberlakukan sistem buka tutup, untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan arus lalin, yang lebih parah lagi di jalur pantura Situbondo.


"Selain itu, kami juga mendatangkan excavator milik Pabrik Gula (PG) Asembagus, untuk mengevakuasi sopir truck yang tertimpa truck gandeng dan muatan tebunya," ujar petugas lantas Polres Situbondo, yang tidak mau disebutkan namanya, Jumat (5/7/2024).


Kanit Gakkum Polres Situbondo Ipda Rachman mengatakan, jika penyebab truck gandeng bermuatan tebu terguling itu, akibat dongkrak tidak dapat menahan beban muatan tebu yang diangkutnya, sehingga saat roda kiri bagian belakang dilepas, truck gandeng tersebut langsung terguling ke kiri.


"Selain menimpa sopir bernama Surahman, namun juga menimpa pejalan kaki bernama Suwarsono asal Kabupaten Banyuwangi,"kata Ipda Rachman.


Menurut dia, untuk jasad sopir langsung dibawa duka ke Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember, sedangkan  korban Suwarsono  diperbolehkan pulang ke rumahnya atau rawat jalan.


"Setelah korban sempat menjalani perawatan di RSU Asembagus, Situbondo, mengingat korban hanya mengalami  luka ringan,"pungkasnya.(ary)