Patroli Pekat, Polsek Asembagus Amankan dua Sepeda Motor

Iklan Semua Halaman

Patroli Pekat, Polsek Asembagus Amankan dua Sepeda Motor

06/03/2023


 Situbondo (jurnalbesuki.com) - Menjelang bulan suci  Ramadlan, petugas Polsek Asembagus, Situbondo, melakukan patroli penyakit masyarakat (pekat), dengan tujuan, untuk menjaga kondusifitas diwilayah hukumnya.


Dalam patroli yang dipimpin langsung Kapolsek Iptu Gede Sukarmadiyasa, petugas berhasil mengamankan dua sepeda motor protolan,  yang ditinggal pemiliknya  di jalan jurusan pelabuhan penyeberangan Jangkar, Situbondo. Selanjutnya, dua sepeda motor tersebut langsung diamankan di Mapolsek Asembagus.


Selain mengamankan dua sepeda motor protolan, yang diduga hendak melakukan balap liar bersama sejumlah temannya, yang  kabur begitu mengetahui petugas datang ke lokasi kejadian, yakni di jalan jurusan pelabuhan Jangkar, Situbondo. 


Petugas Polsek Asembagus, Situbondo, juga melakukan  pembinaan terhadap sejumlah pemuda yang nongkrong di taman Kota Asembagus. Dengan harapan, para pemuda yang nongkrong  tersebut tidak melakukan pesta minuman keras (Miras).


Kapolsek Asembagus, Situbondo Iptu Gede Sukarmadiyasa mengatakan, pihaknya sengaja patroli pekat, menjelang datangnya bulan suci. Dengan tujuan, untuk menjaga  kondusifitas diwilayah kecamatan Asembagus, Situbondo.


"Khusus untuk dua sepeda motor protolan yang diamankan di Mapolsek Asembagus, selain didata dan  diberi pembinaan, namun dua pemiliknya juga harus menunjukan  STNK dan BPKB,"kata Iptu Gede Sukarmadiyasa.(ary)