Hoaks Adanya Daftar Ribuan Honorer Lulus Batas Minimal 

Iklan Semua Halaman

Hoaks Adanya Daftar Ribuan Honorer Lulus Batas Minimal 

25/08/2022


 Situbondo (jurnalbesuki.com) - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten  Situbondo, memastikan tersebar arsip berisi daftar nama ribuan guru honorer,  yang dinyatakan lolos batas nilai minimal itu, merupakan informasi hoaks.


"Informasi yang tersebar itu  bohong alias hoaks. Jangan dipercaya. Salah satu cirinya kalau itu informasi hoaks, sumber informasinya tidak. jelas," kata Fathor Rakhman, Kepala BKP SDM Kabupaten Situbondo, Kamis (25/8/2022).


Menurut dia, arsip tentang nama tenaga honorer yang dinyatakan lulus pasing grade dan diterima sebagai Pegawai Pemerintah  dengan Perjanjian Kerja (PPPK).


"Itu  sengaja disebar oleh orang yang tidak bertanggung jawab, untuk menimbulkan kegaduhan di tengah kegalauan ribuan guru honorer,"bebernya.


Menurut dia, meski informasi tersebut  sudah viral di media sosial, hingga saat ini belum ada satu pun tenaga honorer yang bertanya atau melakukan klarifikasi kepada BKPSDM setempat.


"Sepertinya mereka mengerti kalau itu adalah informasi bohong. Belum ada satu pun yang melakukan konfirmasi kepada kami soal edaran format excel tersebut,"katanya.


Pria yang akrab dipanggil Fathor menegaskan, mengimbau kepada para tenaga honorer untuk tidak mudah percaya segala bentuk informasi yang sumbernya tidak jelas.


"Kemendikbudristek sampai sekarang belum mengumumkan nama-nama tenaga honorer yang lulus batas nilai minimal seperti yang beredar. Makanya, saya minta para honorer untuk tidak menerima info. menyesatkan,"pungkasnya.(fatur)