Situbondo (jurnalbesuki.com) - Selain mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPC PDIP Situbondo, mantan Ketua Umum (Ketum) Garda Pemuda (GP) Sakera, yakni Syaiful Bahri juga mengambil formulir pendaftaran sebagai Bacabup dan Bacawabup di Kantor DPD Partai Nasdem Situbondo, Sabtu (4/5/2024).
Dengan diantar tim GP Sakera Situbondo, aktivis muda yang akrab dipanggil Bang Ipoel itu, mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Nasdem di Jalan Raya Sucipto, Kelurahan Dawuhan, Kecamatan Kota, Situbondo, Jawa Timur.
"Kami serius untuk menjadi kontestasi politik di Pilkada Situbondo. Selain mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPC PDIP Situbondo, hari ini (Sabtu red) kami juga mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Nasdem Situbondo,"ujar Bang Ipoel, Sabtu (4/5/2024).
Menurut dia, untuk bertarung di Pilkada Situbondo tahun 2024 ini, bukan keinginan pribadi dan motivasi dirinya, melainkan atas desakan sejumlah elemen masyarakat di Kabupaten Situbondo.
"Sehingga atas dasar tersebut, kami mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Partai Nasdem dan Kantor DPC PDIP Situbondo. Selain itu, kami juga inten berkomunikasi dengan sejumlah partai politik di Situbondo,"katanya.
Sementara itu, Mashudi, penanggungjawab penjaringan Bacabup-Bacawabup DPD Partai Nasdem Situbondo mengatakan, sejak dibuka tanggal 2 Mei 2024 lalu, tercatat sebanyak tiga Bacabup dan Bacawabup yang mengambil formulir pendaftaran di kantor sekretariat.
"Dengan dibuka pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Situbondo, diharapkan partai Nasdem memberi kontrobusi yang baik terhadap Kabupaten Situbondo,"ujar Mashudi.
Lebih jauh Mashudi menambahkan, jika pendaftaran Bacabup-Bacawabup DPD Partai Nasdem Situbondo ini, akan.ditutup pada 7 Mei 2024 mendatang.
"Tiga Bacabup yang sudah mengambil formulir pendaftaran di Kantor DPD Partai Nasdem Situbondo, yakni Rektor Unars Situbondo, Karnadi, Rio Patenang dan Syaiful Bahri,"pungkasnya.(ary)