![]() |
Bupati Rio dan Wabup Situbondo Ulfi, saat mengikuti retret di Akademi Militer Magelang. |
Situbondo (jurnalbesuki.com) - Menjelang selesainya kegiatan retret di Akademi Militer Magelang, tim transisi Bupati dan Wabup Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo-Ulfiyah (Rio-Ulfi), menyiapkan acara penyambutan terhadap Mas Rio dan Mbak Ulfi.
Namun, karena Bupati dan Wabup Situbondo Mas Rio dan Mbak Ulfi datang di momen bulan suci Ramadhan, sehingga kegiatan penyambutan diberi tema "Nyare Malem bareng Mas Rio dan Mbak Ulfi - Salametan Situbondo Naik Kelas".
Salah satu kapten tim transisi Mas Lutfi mengatakan, untuk menyambut kedatangan Mas Rio dan Mbak Ulfi dari Akademi Militer Magelang, pihaknya telah menyiapkan kegiatan penyambutan datangnya Bupati dan Wabup Situbondo Mas Rio dan Mbak Ulfi.
"Rangkaian.acara penyambutan kedatangan Mas Rio dan Mbak Ulfi, fokus di gedung eks Kawedanan Besuki, dan di Alun-alun Kota
Situbondo,"ujar Mas Lutfi, Kamis (27/2/2025).
Menurutnya, untuk di Besuki akan dilaksanakan ramah tamah, doa bersama dan pembagian takjil. Sedangkan di Alun-alun Kota Situbondo akan diselenggarakan pentas kesenian.
"Bahkan, Bupati dan Wabup Situbondo Mas Rio dan Mbak Ulfi akan memberikan sambutan, yang dilanjutkan dengan doa bersama, pembagian takjil dan buka bersama,"katanya.
Sementara itu, Fawaid Aziz Humas tim transisi Mas Rio dan Mbak Ulfi mengatakan, untuk kegiatan penyambutan Bupati dan Wabup Situbondo Mas Rio-Mbak Ulfi, pihaknya menyiapkan sekitar 12.000 takjil gratis untuk warga Situbondo.
"Mengingat, hampir dipastikan puluhan ribu warga Situbondo, akan ikut menyambut kedatangan Mas Rio dan Mbak Ulfi, baik yang akan menyambut di Besuki maupun di Alun-alun Kota Situbondo,"beber Fawaid.
Menurut, tim transisi ini berfokus pada percepatan pelaksanaan program-program yang telah dijanjikan oleh Bupati dan Wakil Bupati Situbondo.
"Tim transisi melakukan pemetaan masalah yang dihadapi masyarakat dan penyelesaiannya, serta memastikan janji politik yang telah disampaikan, sehingga dapat dijabarkan dalam agenda kerja pemerintahan,"bebernya.
Fawaid mengatakan, tim juga telah merumuskan program 100 hari kerja Bupati Wabup Situbondo Mas Rio dan Mbak Ulfi, yang mencakup sejumlah program prioritas, seperti percepatan pelayanan kepada masyarakat, kesehatan, pendidikan, dan penataan birokrasi.
"Tim transisi juga berperan penting dalam percepatan persiapan dokumen Rencana Jangka Panjang Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2030, yang merupakan penjabaran dari RPJPD 2025-2045,"pungkasnya.(ary)