Polisi Mendapati Kendaraan Roda Tiga, Digunakan Mengangkut Penumpang

Iklan Semua Halaman

Polisi Mendapati Kendaraan Roda Tiga, Digunakan Mengangkut Penumpang

02/05/2024


Situbondo (jurnalbesuki.com) - Untuk mengantisipasi balap liar, Petugas Satuan Lantas (Satlantas) Polres Situbondo, melakukan patroli ke sejumlah tempat,  yang ditengarai sering dijadikan balap liar para remaja di Kota Situbondo, Kamis (2/5/2024).


Kedua tampat yang menjadi sasaran patroli petugas satlantas Polres Situbondo, yang dipimping langsung Kasatlantas  AKP Tutud Yudho Prastyawan,  yakni jalan Desa Duwet, dan Jalan Desa Wringinanom, Kecamatan Panarukan, Situbondo, Jawa Timur.


Hasil patroli pada dua titik sasaran di Kecamatan Panarukan, petugas mendapati sejumlah sepeda motor roda tiga digunakan untuk mengangkut penumpang.  Petugas juga mendapati sejumlah  sepeda motor tidak dilengkapi kaca  spion, dan tidak dilengkapi  nopol.


"Untuk sementara, kami memberi teguran kepada pengendara sepeda motor roda tiga, dan pengendara sepeda motor yang tidak dilengkapi kaca spion dan plat nomor polisi,"

ujar AKP Tutud Yudho Prastyawan, Kasatlantas Polres Situbondo, Kamis (2/5/2024).


Namun, jika dalam patroli berikutnya, pihaknya masih menemukan sejumlah pelanggaran tersebut, pihaknya tidak akan segan-segan untuk memberikan sanksi  tegas, yakni sanksi  ditilang.


"Oleh karena itu, kami menghimbau kepada para pemotor, baik roda dua, roda tiga, maupun kendaraan roda empat, untuk tertib berlalulintas,"imbau.


Pria yang akrab dipanggil Yudho  menambahkan, meski aktivitas balap liar mulai menurun di Kota Situbondo, namun pihaknya akan tetap meningkatkan patroli, untuk mengantisipasi terjadinya aksi balap liar.


"Meski dalam dua bulan terakhir aksi balap liar mulai menurun, namun kami tetap melakukan patroli sebagai upaya antisipasi,"pungkasnya.(ary)