Situbondo(jurnalbesuki.com) - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Situbondo menjadi kampiun liga pelajar piala Bupati Situbondo Cup tahun 2023, setelah dalam partai final mengalahkan SMAN 1 Asembagus, dengan skor akhir 2-1, Sabtu (10/12/2023).
Selain menjadi juara liga pelajar untuk ketiga kalinya, namun salah seorang pemain SMAN 1 Situbondo bernama Ferdi menjadi top skor, dengan torehan sebanyak enam gol. Bahkan, suporter SMASA juga meraih suporter terbaik selama gelaran liga pelajar Situbondo tahun 2023.
Pantauan dilapangan, sejak wasit meniup pluit tanda dimulai pertandingan, jual beli serangan dan cenderung kasar terjadi antar pemain kedua tim. Puncaknya sempat terjadi keributan antar pemain kedua tim pada pertengahan babak pertama. Skor imbang 1-1 hingga berakhir pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, kembali jual beli serangan dilakukan kedua tim, meski demikian tidak ada gol tercipta, namun memasuki menit terakhir babak kedua striker juara bertahan, yakni Husen berhasil mencetak gol. Bahkan, hingga wasit meniup pluit panjang tanda berakhirnya babak kedua, skor akhir 2-1 untuk kemenangan SMASA tetap tidak berubah.
"Alhamdulillah berkat kerja keras dan disiplin para pemain, SMASA dapat mempertahankan trophy juara liga pelajar. Bahkan, untuk tahun ini merupakan trophy ketiga berturut-turut liga pelajar piala Bupati Situbondo cup ke IV Tahun 2023,"ujar Martha Mila Sughesti, Minggu (10/12/2023).
Bupati Situbondo Karna Suswandi yang menyaksikan langsung partai final, usai menyerahkan trophy juara kepada tim SMASA Situbondo mengatakan, karena kegiatan liga pelajar ini, menjadi salah satu upaya untuk mencari talenta muda sepak bola di Situbondo, dengan harapan ke depan, sepak bola Situbondo dapat berprestasi.
"Oleh karena itu, kami meminta agar gelaran ini dilaksanakan setiap tahun. Bahkan, untuk memberi motivasi ke sejumlah sekolah, kami akan memberikan uang pembinaan dengan nominal yang lebih besar,"kata Bupati Karna Suswandi.
Sementara itu, H Rachman Fadli Kurniawan ketua panitia liga pelajar ke IV, yang juga ketua Askab PSSI Situbondo mengatakan, sesuai harapan Bupati Situbondo, pihaknya akan mengagendakan liga pelajar piala Bupati Situbondo cup setiap tahun. Bahkan, untuk liga pelajar ke-V tahun 2024 itu, akan dilaksanakan setelah Pemilu serentak tahun 2024 mendatang.
"Kompetisi sepak bola liga pelajar ini, merupakan salah satu upaya untuk mencari talenta muda sepak bola Situbondo. Makanya, sesuai harapan Bupati Situbondo, gelaran liga pelajar ini akan digelar setiap tahun,"katanya.(ary)