Satlantas Polres Situbondo dan Pengguna Jalan, Mengheningkan Cipta di Jalan

Iklan Semua Halaman

Satlantas Polres Situbondo dan Pengguna Jalan, Mengheningkan Cipta di Jalan

10/11/2023

Situbondo(jurnalbesuki.com) - Memperingati hari pahlawan tahun 2023, Petugas Satuan Lantas (Satlantas) Polres Situbondo bersama ratusan pengguna jalan yang melintas, mereka mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan, Jumat (10/11/2023).


Kegiatan mengheningkan cipta tersebut dilaksanakan pada titik traffick light di Kota Situbondo, seperti traffick light di depan Pos 90, di simpang tiga di Jalan Basuki Rahmad, traffick light di simpang empat jalan menuju Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.


Kasatlantas Polres Situbondo AKP Tutud Yudho Prastyawan mengatakan, pihaknya sengaja mengajak para pengguna jalan, untuk mengheningkan cipta selama 60 detik, dalam momen peringatan hari pahlawan tahun 2023.


"Kegiatan dilaksanakan dengan mengheningkan cipta selama 1 menit atau 60 detik pada tiga titik di Kota Situbondo. Tujuannya mengajak pengguna jalan atau masyarakat mengenang jasa para pahlawan," kata AKP  Tutud Yudho Prastyawan, Jumat (10/11/2023).


Dalam kegiatan ini, para pengguna jalan pada empat lokasi dihentikan sejenak untuk mengheningkan cipta mendoakan para pahlawan selama satu menit, dalam memperingati hari pahlawan tahun 2023.


"Selain di jalan, mengheningkan cipta juga dilaksanakan ditempat pelayanan SIM dan Kantor Samsat Situbondo, para pengunjung di dua lokasi pelayanan tersebut turut mengheningkan cipta,"pungkasnya,.(ary)