Lho, Malaysia Klaim Reog Sebagai Ikon Budaya ke Unesco. Kok Bisa ya?

Iklan Semua Halaman

Lho, Malaysia Klaim Reog Sebagai Ikon Budaya ke Unesco. Kok Bisa ya?

06/04/2022


 Jakarta (jurnalbeski.com) - Bangsa Indonesia dikejutkan lagi oleh ulah Negara Malaysia yang mengklaim bahwa Reog merupakan warisa budaya negeri jiran itu. Kabar terakhir diperoleh info bahwa negara Malaysia telah mendaftarkan ke Unesco untuk dipatenkan.


Langkah itu jelas membuat Bangsa Indonesia berang. Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar menyatakan bahwa Malaysia tidak boleh asal klaim budaya asli seperti reog. Kesenian asli ponorogo itu merupakan kekayaan budaya bangsa Indosia sejak dulu kala dan secara turun temurun terus dipelihara dan dilestarikan.


“Upaya klaim Malaysia mau mengajukan Reog harus dihadang. Tidak boleh Malaysia mengklaim Reog karena ini memang asli budaya kita. Kasus ini sebenarnya sering terjadi, saya kira pemerintah harus lebih tegas lagi,” kata Muhaimin, Rabu (6/4/2022).


Ketua Umum (ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mendesak pemerintah untuk segera menginventarisir dan menetapkan klasifikasi budaya asli Indonesia. Menurutnya, langkah itu sangat penting untuk menghadang agar klaim negara lain tida terjadi lagi. “Setelah diinventarisir saya minta segera didaftarkan ke UNESCO,” tegasnya.


Muhaimin mengingatkan bahwa budaya warisan leluhur Nusantara wajib dijaga dan dilestarikan oleh segenap bangsa. Pemerintah sebagai pemangku kebijakan disebutnya punya kewajiban untuk menjaganya agar tidak dicaplok negara lain. “Leluhur kita tidak sembarangan menciptakan budaya dan tradisi. Kita bisa harmoni seperti sekarang ya karena budaya-budaya yang mereka wariskan ke kita. Jadi jangan dianggap sepele, dan mari kita jadikan budaya sebagai Panglima,” tuturnya.(beritajatim/hans)